Menu

Mode Gelap
Gelar Silaturahmi dan Rapat Perdana, Perbati Lampung Fokus Tingkatkan Prestasi Atlet Siswa MIN 1 Pesawaran Juara IPAS Lampung, Akan Wakili Pesawaran di Olimpiade Madrasah Nasional Turnamen Liga E-Sport Provinsi Lampung, ESI Kota Bandar Lampung Pimpin Klasemen Baru Launching, Nusantara Lampung FC Taklukan Sriwijaya FC 3-0 Launching Klub Nusantara Lampung FC, Arie Nanda Djausal : Harga Mati Lolos Liga 1 dan 2 Nusantara Lampung FC Launching 12 Oktober 2025, Siap Lawan Sriwijaya FC Dalam Laga Uji Coba

Daerah

Pengurus MUI Kecamatan Tegineneng Gelar Jalsah Triwulan di Pondok Pesantren Al Fatah

badge-check


					Pengurus MUI Kecamatan Tegineneng Gelar Jalsah Triwulan di Pondok Pesantren Al Fatah Perbesar

KASANEWS.COM – Pesawaran – Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Tegineneng Menggelar Jalsah Triwulan rutin yang berlangsung di Pondok Pesantren Al Fatah, Desa Bumi Agung, Kecamatan Tegineneng. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pengurus MUI dan tokoh agama setempat, Minggu (20/07/2025).

Ketua MUI Kecamatan Tegineneng, Gus Dr. Amin Udin, M.Pd.I, dalam sambutannya menekankan pentingnya menjaga silaturahmi antar pengurus demi memperkuat ukhuwah dan sinergi dalam menjalankan tugas-tugas keagamaan di kecamatan. Menurut Gus Amin, soliditas pengurus merupakan pondasi utama dalam memberikan pelayanan terbaik kepada umat.

“Silaturahmi bukan hanya sekadar pertemuan rutin, tetapi merupakan upaya menjaga keutuhan dan keharmonisan di antara kita. Dengan kebersamaan, segala persoalan yang ada di masyarakat dapat kita hadapi dengan lebih baik,” ujarnya.

Selain itu, Jalsah Triwulan kali ini diisi dengan sesi Bahtsul Masail kontemporer yang membahas berbagai problematika yang tengah dihadapi masyarakat. Diskusi tersebut bertujuan untuk mencari solusi terbaik berdasarkan kajian syariah atas permasalahan sosial, ekonomi, dan keagamaan yang berkembang saat ini.

Kegiatan Jalsah ini diharapkan dapat menjadi momen evaluasi dan penguatan program kerja MUI Kecamatan Tegineneng, sekaligus meningkatkan peran ulama dalam memberikan panduan dan solusi yang tepat bagi masyarakat. (*)

Editor: RNSP

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Gelar Silaturahmi dan Rapat Perdana, Perbati Lampung Fokus Tingkatkan Prestasi Atlet

15 Oktober 2025 - 05:46 WIB

Siswa MIN 1 Pesawaran Juara IPAS Lampung, Akan Wakili Pesawaran di Olimpiade Madrasah Nasional

15 Oktober 2025 - 03:53 WIB

Turnamen Liga E-Sport Provinsi Lampung, ESI Kota Bandar Lampung Pimpin Klasemen

13 Oktober 2025 - 09:26 WIB

Baru Launching, Nusantara Lampung FC Taklukan Sriwijaya FC 3-0

12 Oktober 2025 - 12:48 WIB

Launching Klub Nusantara Lampung FC, Arie Nanda Djausal : Harga Mati Lolos Liga 1 dan 2

12 Oktober 2025 - 11:18 WIB

Trending di Daerah